Selamat Tinggal Blogger

Yup, ada pepatah bilang
Di mana ada pertemuan, pasti ada perpisahan

Acara Perpisahan Kelas atau Briefing Aslab?


Di liat dari fotonya, engga ada mamat, berarti lebih memilih briefing aslab?

Program Aplikasi Data Mahasiwa dan Tambah Jurusan Menggunakan Java dan Mysql



Java adalah bahasa pemrograman yang seru menurut saya, ini adalah program buatan saya dengan menggunakan IDE Netbeans. Program ini untuk manajemen data mahasiswa dan jurusan menggunakan database mysql.

Masyarakat dan Budaya

Budaya masyarakat di Indonesia sangatlah beragam, ada yang masih kental, ada juga yang mulai pudar. Yang masih kental salah satunya suku baduy. Masyarakat suku baduy dalam masih kental budayanya. Orang yang ingin masuk baduy dalam harus mengikuti budaya2 dan peraturan.Contohnya tidak boleh membawa alat elektronik, tidak boleh membawa sabun mandi, dan lain2. Untuk baduy luar, sudah mengikuti zaman, seperti boleh mengguanakan alat elektronik, dan lain2. Budaya2 dan pakaian baduy dalam sangatlah unik.

Pendidikan

Pasti kalian tau kan masalah pendidikan di indonesia?
Pasti kalian juga pernah mendengar ada seorang kaka yang mengupload foto pr adiknya yang salah, tapi menurut si kaka benar?
Pasti si adik shock karena pr yang dia kerjakan mendapatkan nilai jelek.
Kalo menurut saya sih, si guru harusnya memberi keterangan di pr tersebut karena bisa saja siswa jadi benci matematika yang karena pengajarannya terlalu sadis.
Masih ingat saya pas waktu sd, ada pr matematika di salahkan juga, padahal menurut saya benar, seperti ini soalnya
Tuliskan jam ke dalam kalimat
       1.       08.20
       2.       08.40
Terus saya jawab
       1.       Delapan lewat dua puluh
       2.       Sembilan kurang dua puluh
Setelah di koreksi, saya kaget, ternyata jawaban nomor 2 saya salah, padahal menurut saya itu benar, tapi itu saya diamkan saja tanpa protes ke guru tersebut.
Dan pas waktu itu saya ingat pada saat les tambahan sama guru sd, hasil pembagian guru sama saya  itu berbeda, seperti ini contohnya
1212/12
Dan hasil si guru itu adalah 11
Jawaban saya adalah 101
Dan siswa yang lain (sekitar 5 orang ) adalah 11. Kenapa saya menjawab 101? Karena saya sudah di ajarin sama bapak saaya kalo pas nurun 1 masih belum bisa, harus di turunin 1 lagi, tapi di tambahkan 0 pada jawabannnya.

Kesimpulannya
Sd adalah sekolah dasar, seharusnya pada awal masa belajar di ajari oleh guru2 yang profesional, kalo bisa mah S3. Kalo pas awalnya aja salah, di ajarinnya tidak jelas, maka ke depannya pun menjadi sulit, dan akhirnya siswa tidak suka dengan pelajaran matematika.


Kenapa milih jurusan teknik informatika?

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Sebelumnya saya perkenalkan di dulu, nama saya Rahmat Burhanudin, asal sekolah dari SMKN 1 Kota Serang jurusan Multimedia.
Saya masuk TI itu ya karena memang suka programing. Pertama kali programing di kenalin sama aa saya, yaitu bahasa java menggunakan Netbeans. Sama aa saya di kasih video tutor netbeans, saya tonton video tersebut, lalu saya implementasikan ke netbeans. Mulai dari situ saya senang dengan programing, lalu karena java terlalu susah untuk pemula, jadi saya pindah ke visual basic. Di VB saya mulai membuat program2 dari tutorial internet. Lalu saya coba membuat keylogger, dengan cara menggabungkan tutorial keylogger dengan tutorial mengirim e-mail dari vb, dan berhasil. Lalu saya coba pasang di warnet, dan hasil keylogger pun di terima lewat e-mail. Lalu saya coba bikin fake login dan dll.

Setelah bosan dengan membuat program hacking, saya mencoba membuat program yang bisa di publikasikan, yaitu kaspersky key downloader. Saya Cukup senang ada yang menggunakan program buatan saya itu, saya update terus program tersebut, hingga akhirnya saya berfikir,
"itu program ilegal, nanti malah nambah dosa, yaudah di stop aja"
dan hingga sekarang program tersebut sudah tidak di update.

Setelah itu, saya masih bingung membuat program yang legal. Saya berfikir, coba membuat server game saja, pas waktu itu saya lagi suka main minecraft, jadi saya membuat server minecraft. Tapi karena server minecraft vanila sudah banyak, jadi saya mencoba yang anti mainstream, yaitu server minecraft moded,

Lalu saya coba2 config2 dan berhasil, tapi ada kendala, yaitu kecepatan upload internet saya tidak besar, jadi saya coba membuat server di komputer temen, teman saya itu bernama Rizky Eka Putra. Saya config2 di komputer tersebut, dan saya publish IPnya hanya ke temen2 minecraft yang deket saja, dan ada yang mau main di server saya tersebut. Server tersebut saya beri nama REP Server, kenapa? karena server tersebut berada di komputer temen saya :v.

Beberapa lama, player minta server up time nya di naikan, tapi tidak bisa, karena komputer kiki tidak boleh di tinggal pada saat di nyalain, jadi server on hanya pada saat kiki bermain komputer. Karena itu saya coba pindah server ke komputer saya. Yaaa, lumayan up time nya bisa naik, Terus saya beri nama server tersebut adalah Minecraft Rahmat Industri (MCRI). Makin lama makin banyak player yang bermain, bug pun makin bermunculan, server moded is buggy, jadi agak susah ngurusnya. Saya senang ada yang bermain di server saya tersebut. Sebenarnya sih masih panjang tentang server saya, tapi saya sudahin sampai sini aja :D

Jadi intinya sih saya masuk TI itu VISI nya ingin menjadi programer, OP yang sukses, Misinya yaitu dengan cara kuliah di jurusan TI dengan IPK setinggi2nya dan membuat program/server yang di butuhin oleh user.

Sekian tulisan saya yang belepotan ini, terima kasih
Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Kenapa masuk gunadarma?

Gunadarma adalah salah satu universitas swasta indonesia terbaik. Akreditasi kampusnya A dan fasilitasnya lengkap. Dosennya pun berkualitas dan kampusnya bertebaran. Akreditasi jurusannya pun banyak yang A.

Kenapa saya milih Teknik Informatika gunadarma?
Karena jurusan Teknik Informatika di gunadarma sudah terakreditasi A, dan sudah menghasilkan lulusan yang kompetitif. Saya pun memang suka programming, jadi masuk Teknik Informatika